Pages

Wednesday, April 10, 2019

Mengulas Kisah Cinta Kaisar Jepang Akihito dan Sang Permaisuri yang Mirip Cerita Klasik Disney

Pernikahan mereka, yang secara luas digambarkan sebagai hubungan sepasang kekasih, mengembuskan harapan bahwa Michiko, putri seorang pengusaha kaya yang gigih, dapat membawa modernisasi pada tradisi istana.

Dengan berbagai cara, Michiko melakukannya. Dia mengasuh sendiri kedua putra dan seorang putrinya, bahkan membuat bekal makan siang mereka. Dalam tradisi kekaisaran, anak-anak dibesarkan oleh para inang pengasuh dan pembantu kerajaan.

Dia juga dijadikan contoh dalam hal melakukan pendekatan kepada masyarakat biasa, termasuk kalangan lansia, orang-orang berkebutuhan khusus dan korban bencana. Michiko juga sering berlutut ketika memeluk atau berbicara dengan rakyat, suatu tindakan yang mengagetkan kalangan konservatif tetapi membuatnya disayangi masyarakat.

Namun, gambaran umum tersebut ternoda dengan berita-berita tentang penyakit yang diderita Michiko, yang oleh para pengamat dan orang dalam katakan sebagai akibat dari tekanan keras oleh pihak istana dan ibu mertuanya. Michiko sendiri sering menunjuk pada "kesedihan dan kegelisahannya".

"Hidup sebagai putri mahkota lalu menjadi permaisuri bukanlah kedudukan yang mudah bagi saya dalam arti yang luas," katanya ketika berpidato memperingati ulang tahun ke-84 pada Oktober 2018 lalu.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GdrcaS

No comments:

Post a Comment