Pages

Monday, November 5, 2018

Survei Y-Publica: Jokowi Kuasai 6 Wilayah, Prabowo Unggul di Sumatera

Liputan6.com, Jakarta - Elektabilitas pasangan nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin unggul di sejumlah wilayah Indonesia. Survei Y-Publica menunjukkan pasangan Jokowi-Ma'ruf menguasai Jawa, Sulawesi, Kalimantan, Bali-Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua.

Direktur Y-Publica Rudi Hartono memaparkan, elektabilitas Jokowi-Ma'ruf di Jawa mencapai 54,4 persen, sedangkan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno meraih 28,8 persen. Kemudian di Sulawesi, Jokowi Ma'ruf mendapat 56,3 persen, Prabowo-Sandi 25,5 persen.

"Di Kalimantan, Bali dan Nusa Tenggara, Kemudian Maluku dan Papua, pasangan Jokowi-Ma'ruf terpaut jauh dari Prabowo-Sandi," katanya saat memaparkan hasil survei di Bakoel Coffee, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (5/11/2018).

Dia menambahkan, pasangan Jokowi-Ma'ruf kalah tipis dari Prabowo-Sandi di Sumatera. Di pulau yang berpenduduk sekitar 50 juta jiwa itu, Prabowo-Sandi mendapat 42,6 persen, sedangkan Jokowi-Ma'ruf 40,8 persen.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2qrYbzw

No comments:

Post a Comment