Liputan6.com, Jakarta - Dua moderator debat Pilpres, Retno Pinasti dan Zulfikar Naghi mengikuti gladiresik di Ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta, pada Jumat (29/3/2019).
Pantauan di lokasi, dua moderator tersebut tampak serius berlatih membawakan jalannya debat, yang akan berlangsung pada Sabtu 30 Maret 2019. besok.
Membawakan acara debat Pilpres menjadi tantangan tersendiri. Meski sudah banyak memandu banyak acara, namun keduanya mengaku masih deg-degan.
"Tadi kita udah tegar lho, diingetin gini jadi tegang lagi," kata Retno di lokasi, Jumat (29/3/2019).
"Iya nih tangan langsung dingin lagi," kata Zulfikar menimpali.
Zulfikar menilai, saat memandu debat dibutuhkan kerjasama. Hal itu demi menjaga kekompakan agar fokus menyampaikan materi dan pertanyaan kepada dua kandidat calon presiden.
"Chemistry dibangun biar kompak, kita juga menata hati dan mental," lanjut Zulfikar.
"Kita tidak ada waktu untuk panik, fokus sudah ada di tangan kita," jelas Retno menambahkan.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Ovj8F7
No comments:
Post a Comment