Cara menyulam yang paling penting adalah mengetahui jenis-jenis tusuk hias dan mengaplikasikannya. Berikut jenis-jenis tusuk yang dapat digunakan dalam teknik sulaman :
Tusuk jelujur
Tusuk jelujur adalah model tusukan yang paling mudah dan umum dalam tiap model jahitan. Tusuk jelujur memberi hasil akhir garis putus-putus.
Cara menyulan dengan tusuk jelujur adalah dengan melakukantusukan jarum dimulai dari bagian dalam kain kemudian keluar ke bagian luar kain. alu buat setikan dengan jarak yang sama dan lakukan secara berulang.
Tusuk tikam jejak
Tusuk tikam jejak memiliki hasil akhir sama seperti jahitan mesin. Bentuknya mirip dengan tusuk jelujur namun tanpa jarak. Tusuk ini biasa digunakan untuk menjahit pakaian robek, namun tusuk tikam jejak juga dapat digunakan dalam cara menyulam.
Tusuk silang
Seperti namanya, tusuk ini memiliki bentuk menyilang pada hasilnya. Tusuk ini biasanya digunakan untuk membuat sulaman kruistik. Cara membuat tusuk ini juga mudah yaitu dengan menusukkan jarum ke arah miring dari kiri atas ke kanan bawah kemudian masukkan lagi jarum dari kiri bawah ke kanan atas.
Tusuk Tangkai
Tusuk tangkai sering digunakan dalam teknik tusuk hias. Tusuk tangkai dilakukan dengan langkah mundur 1/2 cm dengan mengaitkan 5 atau 6 benang pada kain, lalu jarum ditarik keluar. Untuk menghasilkan tangkai yang lebih besar jarak tusukan dirapatkan dan mengaitkan kain lebih banyak.
Tusuk simpul
Tusuk simpul dilakukan dengan cara menarik benang dari bawah kain dan melingkarkan benang pada jarum. Motif yang ditampilkan dari teknik ini akan terlihat lebih jelas dan menonjol.
Tusuk Flanel
Tusuk flanel jug atermasuk dalam jenis tusuk hias. Cara menyulam dengan tusuk ini dimulai dari kiri ke kanan atau sebaliknya.
Tusuk rantai
Tusuk rantau dilakukan dengan cara menarik jarum dari bagian bawah kain dan jarum disisipkan kembali sampai jarum kembali ke permukaan.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2V22xv1
No comments:
Post a Comment