Pages

Sunday, April 28, 2019

Bakal Turun di Ajang Reli, Mitsubishi Xpander AP4 Bakal Punya Daya 300 Tk?

Liputan6.com, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), memiliki cara unik untuk mempromosikan small MPV andalannya, Xpander. Pabrikan berlambang tiga berlian ini, berencana untuk membuat pesaing Toyota Avanza ini memiliki spesifikasi balap reli, dan dirancang langsung oleh pembalap Rifat Sungkar.

Konsep modifikasi ini, bahkan dipamerkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, yang disebut Mitsubihsi Xpander AP4.

"Jadi awal cerita mencoba Xpander, ada dua kesempatan. Pertama di Jepang, dan yang kedua bikin iklan. Dua impresi awal itu buat saya berkesan, karena saya melihat komitmen dan keseriusan membangun mobilnya untuk kebutuhan secara akomodasi, yang nyaman dan dikendalikan dengan mudah meskipun wheelbase panjang," jelas Rifat, Brand Ambasador Mitsubishi Indonesia, di gelaran IIMS 2019, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Mitsubishi Xpander AP4 sendiri mendapatkan penyesuaian di seluruh bodi, sasis, hingga mesin tengah dilakukan. Sedangkan untuk sistem kaki-kai, sistem penggerak bakal jadi 4WD, transmisi bakal mengikuti regulasi dari ajang balap reli AP4.

Sementara itu, berbicara soal bobot Mitsubishi Xpander, memang melebih regulasi untuk AP4. Namun, dengan mencopot jok, penambahan roll bar, jok yang sesuai standar reli, hingga aneka suplemen peningkat performa dan keselamatan, bakal dipadukan dengan penggunaan kaca polycarbonate bakal membuat bobot mobil ini sesuai dengan regulasi.

Sedangkan untuk spesifikasi mesin, masih dirahasiakan. Namun, Rifat hendak mencoba tiga mesin, yaitu mesin standar Xpander yang ditingkatkan kapasitasnya menjadi 1,6 liter dan berimbuh turbo.

Kedua, mesin Eclipse Cross, Crossover anyar Mitsubishi yang dalam kondisi standarnya sudah menggunakan turbo. Ketiga, mesin EVO berkubikasi 2,0 liter.

"Kita akan coba, target kita daya mesinnya bakal mencapai 300 Tk," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2PBcIVp

No comments:

Post a Comment